Gembong Primadjaja Ketua Umum Ikatan Alumni ITB 2021-2026

FOTO PENDIDIKAN APRIL 6
Gembong Primadjaja terpilih menjadi Ketua Umum IA ITB pada Pemilihan Ketua Umum IA ITB, Sabtu (17/4/2021), (Foto: sindonews.com).

ZONALITERASI.ID – Gembong Primadjaja terpilih menjadi Ketua Umum Ikatan Alumni (IA) ITB periode 2021-2026.

Gembong mengalahkan tujuh kandidat lainnya pada Pemilihan Ketua Umum IA ITB, Sabtu (17/4/2021). Ia meraih suara 5.798 dari sekitar 18.000 suara yang masuk melakukan pemilihan secara ivoting.

Gembong adakah alumni Teknik Mesin 1986. Dia pernah menjabat sebagai Direktur PT Pelindo Energi Logistik, Ketua Tim Percepatan Konversi Bahan Bakar Gas pada Direktorat Jenderal Minyak dan Gas. Ia juga merupakan Ketua IA Mesin ITB.

Sebelumnya, delapan kandidat yang meramaikan Pemilihan Ketua Umum IA ITB yaitu Honesti Basyir, I Made Dana Tangkas, Gembong Primadjaja, Hariyono, Bimo Sasongko, Syarifah Amelia, Gatot Sudariyono, dan Seterhen Akbar Suriadinata.

Pemilihan ketua umum ikatan alumni Institut Teknologi Bandung (IA ITB) digelar Sabtu (17/4). Setidaknya, ada 21.138 alumni yang sudah terdaftar secara dalam jaringan (daring) sebagai pemilih tetap.

Riak-riak Kecil

Sementara itu, sebelumnya, Ketua Kongres Nasional X IA ITB, Agustin Peranginangin, memastikan, sinyalemen yang menyebutkan adanya riak-riak kecil yang mengatasnamakan kongres luar biasa IA ITB, tidak benar.

Kongres IA ITB, lanjutnya, hanya dilakukan oleh panitia terpilih untuk memastikan seluruh alumni ITB bersatu dalam naungan IA ITB.

“Kalau ada riak-riak kecil itu tanda sayang, agar semua berjalan baik,” kata Agustin, Jumat (16/4/2021).

Dikatakannya, niat alumni harus untuk melayani dan mempersatukan seluruh lulusan ITB. (haf)***