ZONALITERASI.ID – Pengurus OSIS SMPN 1 Jonggol, Kabupaten Bogor akan menggelar Zhokabo Food Fest pada Rabu, 19 Januari 2022. Kegiatan diselenggarakan di lapangan upacara dan olahraga SMPN 1 Jonggol.
Kepala SMPN 1 Jonggol, Oman Saidiman, M.Pd., didampingi Wakasek Bidang Kesiswaan, Aam Muharam, S.Pd., mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk ekspresi kreativitas para siswa. Apalagi selama 2 tahun tidak ada kegiatan yang melibatkan siswa karena kondisi lingkungan yang tidak memungkinkan, musibah pandemi Covid-19 yang melanda dunia.
“Semoga dengan kegiatan Zhokabo Food Fest ini bisa menumbuhkan lagi gairah belajar dan kreativitas siswa,” ungkapnya, Kamis, 13 Januari 2022.
Ketua OSIS, Bulan Dwi Marchita, menuturkan, kegiatan Zhokabo Food Fest merupakan aspirasi dan inisiatif OSIS.
Selanjutnya, kata Bulan, OSIS mengomunikasikan rencana itu kepada Pembina OSIS.
“Alhamdulillah, Ibu menyambut baik. Akhirnya, pada bulan November 2021 kami dan Pembina OSIS beserta beberapa guru mengadakan rapat persiapan bazar. Ditetapkanlah tempat dan waktu pelaksanaannya, yaitu di lapangan upacara dan olahraga pada Rabu, 19 Januari 2022,” terangnya.
Menurut Bulan, sosialisasi kegiatan dilakukan secara berantai. Mulai ketua murid (KM) setiap kelas. Kemudian, KM menyampaikan kepada siswa di kelasnya masing-masing.
“Sambutan mereka luar biasa antusias. Kami ucapkan terima kasih kepada Bapak Kepala, Bapak Wakil, Ibu Pembina beserta para guru, staf TU dan tim kebersihan SMPN 1 Jonggol. Semoga Zhokabo Food Fest berjalan lancar dan sukses,” tuturnya.
Bulan menambahkan, untuk menambah motivasi dalam menyelenggarakan kegiatan ini, ada quote yang kerap disampaikan kepada anak-anak OSIS.
“Menyitir pernyataan dari Joss Whedon, ‘Humor membuat kita tetap hidup. Humor dan makanan. Jangan lupa makanan. Kamu bisa pergi seminggu tanpa tertawa, tapi tidak tanpa makan’. Kami, anak-anak OSIS, kreativita tiada henti,” pungkasnya.
Sementara Pembina OSIS, Filiani, menuturkan, kegiatan tersebut tetap memperhatikan protokol kesehatan secara ketat. Para pengunjung bergilir berdasarkan kelas. Mereka wajib memakai masker kesehatan. Fasilitas wastafel tersedia di setiap depan ruang. Pengecek suhu sudah tersedia di pintu gerbang. Selain itu, tempat sampah disediakan di setiap stand.
“Alumni pun diperbolehkan untuk mengunjungi stand-stand yang tersedia dari setiap kelas. Setiap stand akan menyajikan makanan yang berbeda khas daerah dan modern. Juga, akan menampilkan musik Zhokabo Band untuk menghibur pengunjung,” imbuhnya.
Bersolek
Dikatakan Oman, selama libur sekolah, SMPN 1 Jonggol mengerahkan para pekerja untuk memperbaiki serta mengecat lapangan upacara dan olahraga. Tak lupa, taman-taman di muka setiap ruang dipercantik.
“Ini kan muka kita. Sebelum orang melihat bagian dalam, tentu lihat muka dulu. Oleh karena itu, bagian muka harus tertata rapi dan indah. Agar kita dan juga para tamu merasa nyaman. Di bagian dalam pun, saya bereskan,” katanya.
“Setiap ruang diperindah agar yang mengisinya merasa nyaman dan betah. Apalagi sekarang para siswa sedang mempersiapkan kegiatan bazar makanan (Zhokabo Food Fest). Sudah kewajiban saya untuk menyediakan tempat yang baik dan menyenangkan,” pungkas Oman. (emz)***