Semaraknya Festival Durian di Bangunkarya Pangandaran

0363e1ed 45c5 409c a09b 2afcd0b23b64
Bupati Pangandaran, Jeje Wiradinata dan Wakil Bupati Pangandaran Ujang Endin Indrawan turut menyemarakkan Festival Durian di Rest Area Lengkob, Desa Bangunkarya, Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Sabtu, 17 Juni 2023, (Foto: Istimewa).

ZONALITERASI.ID – Bupati Pangandaran, H. Jeje Wiradinata dan Wakil Bupati Pangandaran H. Ujang Endin Indrawan turut menyemarakkan Festival Durian di Rest Area Lengkob, Desa Bangunkarya, Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran, Sabtu, 17 Juni 2023.

Hadir juga Kapolres Pangandaran, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Pangandaran, Kepala Dinas Sosial dan Pemerintahan Desa, Camat Langkapalancar, Kepala Desa Bangunkarya, unsur Akademisi Pendamping Desa Bangunkarya dari STP/ENHAII Bandung dan Universitas Padjajaran (Unpad).

Festival durian musim ini tidak hanya dihadiri oleh warga Pangandaran, melainkan juga wisatawan dari luar daerah, seperti Bandung, Ciamis, Tasikmalaya, dan sekitarnya.

Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran juga mencicipi semua jenis durian yang ikut dalam Festival Durian Lokal Desa Bangunkarya.

Dalam sambutannya, Bupati Pangandaran, Jeje Wiradinata, mengatakan, festival durian tahun depan akan diadakan lebih besar dan meriah.

“Saya ingin ke depan kita jadikan event yang lebih besar, juga jadikan event pariwisata,” katanya.

Sementara Wakil Bupati Pangandaran Ujang Endin Indrawan, mengatakan, dengan adanya festival durian lokal, maka durian khas Desa Bangunkarya akan semakin dikenal. Sehingga festival ini turut dalam mempromosikan wisata Pangandaran.

“Dengan mempromosikan durian khas Desa Bangunkarya, maka otomatis juga mempromosikan wisata Pangandaran,” ujarnya. (des)***

 

Respon (168)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *