5 PTN yang Masih Membuka Seleksi Mandiri

Cara Daftar Kuliah Jalur Mandiri 2023 2024
Bagi calon mahasiswa baru yang belum berhasil lolos UTBK SNBT 2024, masih ada kesempatan untuk mencoba jalur mandiri. (Foto: Istimewa)

ZONALITERASI.ID – Bagi calon mahasiswa baru yang belum berhasil lolos UTBK SNBT 2024, masih ada kesempatan untuk mencoba jalur mandiri.

Perguruan tinggi negeri (PTN) yang masih memberi kesempatan di antaranya ada Universitas Indonesia (UI) hingga Universitas Airlangga (Unair) di Surabaya. Berikut ini PTN yang masih membuka Jalur Mandiri 2024.

PTN yang Masih Buka Jalur Mandiri 2024

1. Universitas Indonesia (UI)

Jalur Prestasi dan Pemerataan Kesempatan Belajar (PPKB)
PPKB adalah penerimaan berdasarkan prestasi akademik yang terbagi menjadi dua jenis formulir, yakni PPKB S1 Reguler untuk program sarjana dan PPKB Vokasi untuk program D3 dan D4.

Pendaftaran jalur PPKB UI masih dibuka hingga 20 Juni 2024 dengan biaya pendaftaran sebesar Rp 850 ribu. Pada jalur ini, kepala sekolah juga perlu mengisi data sekolah pada laman PPKB dan mengisi data serta nilai siswa.

Seleksi Jalur Prestasi (SJP) UI

Seleksi SJP UI bisa diikuti oleh siswa dengan prestasi minimal juara tiga atau peraih perunggu di bidang IPTEK, olahraga, dan seni tingkat nasional dan internasional yang didapat ketika di jenjang SMA maksimal 3 tahun terakhir. Periode pendaftaran SJP UI dibuka hingga 20 Juni 2024.

2. Universitas Brawijaya (UB)

Universitas Brawijaya memperpanjang pendaftaran jalur nilai rapor dan prestasi. Jalur ini dibuka untuk program sarjana dan D3-D4. Jalur ini dibuka untuk para lulusan SMA/SMK/MA/sederajat dan paket C paling lama tahun 2022.

Pendaftaran jalur Nilai Rapor dan Prestasi UB dibuka hingga 27 Juni 2024. Biaya pendaftaran untuk jalur ini sebesar Rp 500 ribu.

3. Universitas Sebelas Maret (UNS)

Universitas Sebelas Maret membuka pendaftaran seleksi mandiri sarjana jalur reguler hingga 23 Juni 2024. Pada jalur ini, seleksi dilakukan berdasarkan nilai ujian tulis (UTUL).

Biaya pendaftaran Seleksi Mandiri UNS 2024 sebesar Rp 350 ribu. Pendaftarannya dapat dilakukan melalui https://spmb.uns.ac.id/.

4. Universitas Diponegoro (Undip)

Ujian Mandiri (UM) Sarjana Undip adalah seleksi yang diselenggarakan melalui tes tulis berbasis komputer secara online. Materi ujian UM Undip setara dengan UTBK SNBT.

Pendaftaran UM Undip dilakukan hingga 20 Juni 2024. Bagi kalian yang tertarik, biaya pendaftarannya sebesar Rp 350 ribu.

5. Universitas Airlangga (Unair)

Unair masih membuka sejumlah seleksi mandiri hingga Juli 2024. Beberapa di antaranya adalah seleksi mandiri prestasi yang dibuka hingga 2 Juli 2024 serta seleksi mandiri UTBK Plus hingga 10 Juli.

Kemudian,ada juga seleksi mandiri reguler yang dibuka sampai 21 Juli 2024 serta seleksi mandiri kemitraan yang dibuka sampai 21 Juli 2024. ***

Sumber: DetikEdu