Info Penting SNBP dan SNBT, Registrasi Akun SNPMB 2026 untuk Siswa Dibuka Hari Ini

halaman registrasi akun snpmb siswa 1767863632231 169
(Foto: Tangkapan layar Laman SNPMB)

ZONALITERASI.ID – Siswa yang akan melakukan registrasi akun Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2026 bisa dilakukan sejak hari ini, Senin, 12 Januari 2026, mulai pukul 15.00 WIB. Untuk registrasi ini, dapat dilakukan secara online oleh masing-masing siswa.

Registrasi akun ini wajib dilakukan siswa. Sebab, dengan melakukan langkah ini, siswa dapat mendaftar jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) maupun Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT).

Registrasi akun SNPMB untuk SNBP akan berakhir pada 26 Januari 2026. Sementara untuk jalur SNBP masih lama yakni hingga 7 April 2026.

Dikutip dari laman resmi SNPMB, berikut cara melakukan registrasi.

Syarat Registrasi Akun SNPMB 2026 Siswa

Sebelum membuat akun, peserta harus memastikan punya data-data ini terlebih dahulu:

– Wajib memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN),

– Data terdaftar dalam pangkalan Data Pokok Pendidikan (Dapodik)/Education Management Information System (EMIS),

– Lulus sekolah tahun 2024, 2025, atau 2026.

Cara Registrasi Akun SNPMB 2026 Siswa

1. Registrasi akun SNPMB siswa dapat dilakukan lewat laman https://portal.snpmb.id/

2. Klik “Mulai Pendaftaran”

3. Setelah masuk ke laman isi Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN), dan tanggal lahir sesuai yang tertera di Pusdatin

4. Khusus untuk siswa lulusan sekolah luar negeri, maka harus melakukan verifikasi dan validasi NISN terlebih dahulu lewat laman https://pd.data.kemdikbud.go.id/verval-lulusan/pengajuan/sekolah-ln menggunakan NPSN 69999999

5. Isi data diri dan email yang masih aktif (pastikan menggunakan Gmail)

6. Periksa kotak masuk atau spam pada email untuk melihat apakah aktivasi akun berhasil

7. Jika sudah 15 menit atau lebih belum juga mendapatkan email, coba untuk kembali mendaftar akun

8. Setelah berhasil, pastikan untuk mengingat email dan password yang digunakan untuk login

9. Jika lupa password, klik “Forgot Password” dan lakukan reset password.

Peserta Gap Year pun Perlu Membuat Akun SNPMB

Dijelaskan dalam laman resmi SNPMB, baik siswa on going maupun calon mahasiswa gap year harus membuat akun baru. Sehingga calon mahasiswa gap year yang sudah membuat akun tahun lalu, harus membuat akun lagi.

Kecuali untuk sekolah yang telah memiliki akun, saat meregistrasikan siswanya tidak perlu membuat akun baru. Sekolah hanya perlu mengisikan data siswa-siswa baru yang menjadi peserta SNBP dan SNBT tahun ini.

Jika ada kesalahan data peserta gap year, bisa diperiksa apakah NISN peserta masih aktif di Pusdatin via: https://nisn.data.kemdikbud.go.id/.

Kemudian lakukan verifikasi dan validasi data pada laman: https://pd.data.kemdikbud.go.id/verval-lulusan.

Jadwal SNPMB 2026

SNBP

– Pengumuman kuota sekolah: 29 Desember 2025
– Masa sanggah: 29 Desember 2025 – 15 Januari 2026
– Registrasi akun SNPMB sekolah: 5 – 26 Januari 2026
– Pengisian PDSS oleh sekolah: 5 Januari – 2 Februari 2026
– Registrasi akun SNPMB siswa: 12 Januari – 18 Februari 2026
– Pendaftaran SNBP: 3 – 18 Februari 2026
– Pengumuman hasil SNBP: 31 Maret 2026
– Masa unduh kartu peserta SNBP: 3 Februari – 30 April 2026

SNBT

– Registrasi akun SNPMB siswa: 12 Januari – 7 April 2026
– Pendaftaran UTBK-SNBT: 25 Maret – 7 April 2026
– Pembayaran biaya UTBK: 25 Maret – 8 April 2026
– Pelaksanaan UTBK: 21 – 30 April 2026
– Pengumuman hasil SNBT: 25 Mei 2026
– Masa unduh sertifikat UTBK: 2 Juni – 31 Juli 2026

Itulah informasi pendaftaran akun SNPMB bagi siswa calon peserta SNBP dan SNBT 2026. Semoga bermanfaat. (haf)***

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *