ZONALITERASI.ID – Pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2026 dimulai pada 3 Februari mendatang.
Proses seleksi SNBP dimulai sejak Desember 2025. Sekolah mendapatkan kuota siswa eligible SNBP dan melakukan sanggah jika tidak sesuai.
Selanjutnya, sekolah melakukan registrasi untuk mengisi data siswa. Setelah itu, barulah siswa sendiri yang melengkapi data diri mereka dan pilihan jurusan yang diinginkan pada tahap pendaftaran.
Dilansir dari laman SNPMB, Kamis, 29 Januari 2026, berikut informasi link pendaftaran dan tata cara daftar SNBP 2026:
Link Pendaftaran SNBP 2026
Link daftar SNBP bisa diakses siswa di https://portal.snpmb.id/. Pada link tersebut, siswa harus registrasi akun, mengisi data diri hingga memilih prodi tujuan.
Cara Daftar SNBP 2026
1. Siswa mendaftar secara online di https://portal.snpmb.id/
2. Buat akun SNPMB
3. Melakukan registrasi
4. Mengisi data diri dan nilai rapor
5. Membaca ketentuan memilih prodi
6. Memilih prodi dengan pilihan matang
7. Melampirkan portofolio (khusus pendaftar jurusan seni dan olahraga).
Syarat Daftar SNBP 2026
Syarat untuk Sekolah
– Mempunyai Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN)
– Menggunakan kurikulum nasional.
Syarat untuk Siswa
– Siswa kelas akhir SMA/SMK/MA pada tahun 2026
– Siswa eligible
– Siswa mempunyai prestasi akademik yang unggul
– Siswa mempunyai Nomor Induk Siswa Nasional (NISN)
– NISN siswa terdaftar dalam Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS)
– Memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh kampus tujuan dan program studi tujuan
– Mempunyai nilai Tes Kemampuan Akademik (TKA).
Komponen Penilaian SNBP 2026
Penilaian SNBP akan didasarkan pada dua komponen yakni:
1. Nilai rapor seluruh mata pelajaran minimal 50 persen,
2. Nillai rapor paling banyak dua mata pelajaran pendukung prodi yang dituju, portofolio atau prestasi paling banyak 50 persen;
Komponen penilaian dua aspek tersebut dikembalikan pada kebijakan masing-masing kampus. Termasuk juga penggunaan nilai TKA sebagai nilai plus.
Jadwal Lengkap SNBP 2026
– Pengumuman kuota sekolah: 29 Desember 2026
– Masa sanggah: 29 Desember 2025 – 15 Januari 2026
– Registrasi akun SNPMB sekolah: 5-26 Januari 2026
– Pengisian PDSS oleh sekolah: 5 Januari – 2 Februari 2026
– Registrasi akun SNPMB siswa: 12 Januari – 18 Februari 2026
– Pendaftaran SNBP: 3-18 Februari 2026
– Pengumuman hasil SNBP: 31 Maret 2026
– Masa unduh kartu SNBP: 3 Februari – 30 April 2026
Itulah informasi link dan pendaftaran SNBP 2026. Semoga bermanfaat. (des)***





