Belajar Tatap Muka di Sekolah pada Januari 2021, Bupati Ciamis: Tergantung

1597578947 902x400 2
(Ilustrasi: Beritasatu.com).

ZONALITERASI.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis masih mempertimbangkan pembukaan sekolah tatap muka pada Januari 2021. Sebelum memutuskan menggelar pembelajaran tatap muka di sekolah, Pemkab akan melihat perkembangan dan kondisi pandemi Covid-19 di wilayah itu.

Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, menuturkan, pihaknya menyambut baik kebijakan dari Mendikbud yang membolehkan pembelajaran tatap muka digelar pada semester genap tahun ajaran 2020/2021. Sekolah di Ciamis bisa buka ketika kasus penambahan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 landai.

“Tergantung situasi Covid-19. Kalau landai, awal tahun kenapa tidak dibuka. Kalau tracingnya meningkat bahkan banyak daerah zona oranye tentu kami akan pertimbangkan,” ujar Herdiat, di Ciamis, Senin (23/11/2020).

Ia mengungkapkan, meski nantinya kasus terkonfirmasi positif landai, namun tidak setiap kecamatan di Kabupaten Ciamis dapat membuka sekolah. Pemkab akan melihat dulu kasus Covid-19 per kecamatan.

Dituturkannya, Pemkab Ciamis akan menentukan terlebih dahulu titik-titik mana yang diperkirakan zona aman untuk melakukan pembukaan sekolah tatap muka.

Misalnya, dari 27 kecamatan yang ada di Kabupaten Ciamis, 20 kecamatan tidak bisa melaksanakan sekolah tatap muka karena ada pasien positif atau kasus Covid-19 meningkat. Sedangkan kecamatan lainnya yang tidak ada kasus positif boleh belajar tatap muka.

“Teknisnya pun akan dilakukan secara bertahap. Untuk tingkat SD yang bisa melaksanakan sekolah tatap muka dengan mendahulukan kelas 4, 5, dan kelas 6 selama beberapa minggu. Apabila kondisi aman, akan berlanjut ke kelas bawah, yakni kelas 1, 2, dan kelas 3. Begitu pula untuk tingkat SMP. Akan memberlakukan penjadwalan setiap tingkatan kelas,” terangnya.

Herdiat menambahkan, pembukaan sekolah tatap muka di Ciamis perlu pertimbangan yang maksimal. Itu demi keselamatan dan kesehatan para peserta didik.

“Setiap sekolah agar mempersiapkan penerapan protokol kesehatan dengan ketat. Mulai dari pemeriksaan suhu, menyediakan tempat cuci tangan. Kemudian penggunaan masker dan menyesuaikan ruangan kelas agar bisa jaga jarak,” katanya.

“Pemkab Ciamis melalui Dinas Pendidikan pun akan melakukan pemantauan ke setiap sekolah. Ketika siap melaksanakan sekolah tatap muka. Maka harus betul-betul dalam pelaksanaan protokol kesehatan 3M. Terutama dalam penggunaan masker,” tandas Herdiat. (dac)***