PERSIB  

Kontra Persebaya, Robert Alberts: Karakter Tim Modal Kemenangan Persib

persib maung 2
Jelang laga kontra Persebaya, pelatih Persib, Robert Alberts, menekankan kepada anak asuhnya tentang pentingnya bermain berdasarkan karakter tim, (Foto: Pikiran-rakyat.com).

ZONALITERASI.ID – Pelatih Persib, Robert Alberts, kembali menekankan kepada anak asuhnya tentang pentingnya bermain berdasarkan karakter tim.

Itu menjagi modal bisa memenangi laga pekan ke-16 Liga 1 kontra Persebaya Surabaya, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (8/12/2021) malam.

Dalam laga klasik ini, Maung Bandung kehilangan Ardi Idrus karena akumulasi kartu kuning. Teja Paku Alam pun belum fit sepenuhnya. Sedangkan tiga pemain lain, Mohammed Rashid, Victor Igbonefo, dan Ezra Walian absen karena harus memperkuat Tim Nasional.

“Anda tidak bisa menggantikan Rashid dengan pemain lain. Jadi, kami perlu mencari penyeimbang. Kami sudah menemukannya. Dia bisa bermain mirip dengan posisi tersebut,” kata Robert, dikkutip dari laman resmi Persib, Rabu (8/12/2021).

Sebelumnya, Persib meraih kemenangan 1-0 atas Madura United, 4 Desember 2021 lalu. Di laga itu, Pangeran Biru dinilai tampil baik sehingga mampu memenangi pertandingan. Selain itu, Persib juga tampil dengan semangat tinggi dan kerja keras seluruh pemain. Hal itulah yang diyakini Robert sebagai karakter tim sehingga mampu menutup absennya sejumlah pemain.

“Benar kami memiliki penempatan yang bagus. Tapi yang terpenting adalah karakter dan motivasi baik di dalam tim. Banyak orang menyebutnya taktik. Tapi taktik di sepakbola modern sangat berbeda. Jadi, ini soal karakter dan tekad untuk memenangi pertandingan,” ujar mantan pelatih Arema FC dan PSM Makassar itu.

Sementar itu, nyali bek tengah Persib, Achmad Jufriyanto, tak sedikit pun ciut ketika mendengar kualitas penyerangan Persebaya Surabaya.

Sejauh ini, Persebaya menjadi tim paling produktif di Liga 1 2021/2022. Tim Bajul Ijo sudah membuat 26 gol ke gawang lawan-lawannya, unggul dua gol atas Pangeran Biru.

“Jangan membiarkan mereka mencetak gol. Kami sebagai pemain (belakang) akan fokus pada apa yang menjadi tugas kami di belakang. Kami tidak akan membiarkan mereka dengan mudah masuk ke pertahanan kami dan fokus kepada permainan kami,” kata Jupe, sapaan akrab Achmad Jufriyanto.

Jupe berjanji akan menggalang pertahanan Persib agar bisa tampil solid. Menurutnya, hal itu bisa dilakukan dengan menjaga komunikasi dan kerja sama pemain dengan baik.

“Jika kami bisa menguasai permainan, mereka pun tidak akan ada kans untuk masuk ke pertahanan kami. Sebisa mungkin tidak membiarkan mereka masuk ke pertahanan. Kami akan buat bagus secara organisasi dan komunikasi, itu yang akan kami lakukan,” ujarnya. ***