Ayo Bungkam Vietnam, Laga Pembuktian Timnas U22 Indonesia di Semifinal SEA Games 2023

timnas u 22 indonesia melawan kamboja 4 169
sport, arena, indonesia vs vietnam, timnas indonesia, timnas indonesia u-22, sea games 2023, sea games, timnas vietnam, timnas vietnam u-22, semifinal sea games, sea games 2023, Timnas Indonesia bertemu Vietnam di semifinal SEA Games 2023, (Foto: Antara).

ZONALITERASI.ID – Timnas Indonesia U-22 akan melawan Vietnam pada babak semifinal SEA Games 2023 di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Sabtu, 13 Mei 2023, mulai pukul 16.00 WIB.

Laga ini akan jadi semifinal ketiga bagi Indonesia dan Vietnam di semifinal SEA Games. Di dua SEA Games sebelumnya, kedua tim sama-sama berbagi satu kemenangan.

Duel di Stadion Nasional Olimpiade nanti diprediksi akan menarik dan sengit. Baik Indonesia maupun Vietnam memiliki kemampuan menyerang yang bagus, termasuk menggunakan kecepatan pemain.

Laga kontra Vietnam akan jadi ‘ujian pertama’ bagi Indonesia di SEA Games kali ini. Sebelumnya, dalam empat laga di Grup A, kekuatan Garuda Muda nyaris tidak teruji. Pasalnya kekuatan Filipina, Myanmar, Timor Leste, hingga Kamboja tidak selevel dengan Indonesia.

Kendati begitu, tim asuhan Indra Sjafri itu tak boleh jemawa. Indonesia memiliki sejumlah keuntungan, mulai dari psikologis yang tengah bergembira, hingga kemampuan beradaptasi dengan lapangan Stadion Olimpiade. Ditambah juga masa pemulihan yang lebih lama dibanding Vietnam.

Namun, Vietnam tetaplah Vietnam yang memiliki karakter pekerja keras dan petarung-pertarung andal di lapangan hijau. Walaupun Vietnam kini dilatih Philippe Troussier, karakter permainan Vietnam tidak akan banyak berbeda dengan era Park Hang Seo.

Timnas U-22 menghadapi ujian sebenarnya di laga ini. Marselino Ferdinan dkk akan mendapatkan perlawanan sengit yang belum terjadi di fase grup.

Menghadapi laga melawan Vietnam, pelatih Timnas U22 Indonesia, Indra Sjafri, mengatakan, dirinya bersyukur dapat mengantarkan Garuda Muda ke babak empat besar SEA Games 2023.

Menurutnya, semifinalis SEA Games, Indonesia, Thailand, Myanmar, dan Vietnam, masing-masing memiliki kans untuk mengunci tempat di partai puncak.

“Pertama patut kita syukuri Indonesia bisa melaju ke babak semifinal, babak yang kita inginkan,” kata Indra Sjafri, dikutip dari situs resmi PSSI.

“Selamat datang untuk Thailand, Vietnam dan Myanmar di semifinal. Saya pikir, keempat tim ini memiliki peluang sama untuk melaju ke finaal,” sambungnya.

Indra Sjafri menuturkan, Timnas U22 Indonesia dalam kondisi siap tempur menjelang pertandingan melawan Vietnam.

“Kami sudah siap menghadapi Vietnam. Kondisi pemain tidak ada masalah dan semua siap bermain. Kami akan persiapkan tim dengan baik dan Insya Allah hasil terbaik untuk Indonesia di akhir pertandingan,” tuturnya.

Senada dengan Indra Sjafri, salah seorang penggawa Timnas U22 Indonesia, Rizky Ridho, mengungkapkan, Timnas U22 Indonesia tidak ada masalah berarti jelang laga kontra Vietnam. Bek Persija Jakarta itu menjelaskan bahwa Timnas U22 Indonesia bakal berupaya keras untuk meraih tiket ke partai final.

“Pertama, kami dalam kondisi yang sangat baik 100 persen siap menghadapi Vietnam. Kami bakal berusaha semaksimal mungkin untuk bisa merebut tiket ke final,” cetusnya.

“Kedua, untuk saya pribadi, harus bisa mengontrol emosi karena kita semua tahu kedua tim akan sama-sama mencoba untuk bermain maksimal dan ketat. Jadi, semoga saja kami bisa mengontrol itu,” pungkas Rizky. (des)***