ZONALITERASI.ID – Jumlah penerima atau kuota beasiswa penghafal al-Qur’an (tahfidz) yang masuk ke Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) akan ditambah. Beasiswa tahfidz ini diberikan bagi calon mahasiswa dari madrasah maupun sekolah umum.
Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama (Dirjen Pendis Kemenag), Muhammad Ali Ramdhani, mengungkapkan, afirmasi khusus akan diberikan kepada calon mahasiswa berprestasi dan khususnya kepada para penghafal al-Qur’an.
“Pada masa pandemi ini keberpihakan kepada anak-anak bangsa yang terbaik harus diberikan forsi besar. Di masa pandemi ini banyak orang tua kesulitan menyekolahkan putra-putrinya. Maka meningkatkan program beasiswa PTKIN merupakan langkah yang baik,” kata Dirjen Pendis, dalam rapat pengembangan sistem Seleksi Prestasi Akademik Nasional dan Ujian Masuk (SPAN-UM PTKIN) di Bandung, Sabtu (19/3/2021).
Direktur Pendidikan Tinggi Islam (Diktis), Suyitno, menambahkan, pihaknya akan memberikan banyak tiket PTKIN kepada sekolah-sekolah umum unggulan.
“Madrasah milik kita secara dasar sudah menguasai prodi agama. Afirmasi dari pondok boleh juga, tetapi dari SMA unggulan kita perlu berikan karpet merah,” terangnya. (des)***