NEWS  

Ini Kejutan Spesial dari NOAH

FOTO NG 343
Ariel Noah, (Foto: Merahputih.com).

ZONALITERASI.ID – Baru-baru ini Noah telah merilis single teranyar mereka bertajuk Wanitaku. Kini, mereka tengah mempersiapkan video klip untuk single tersebut.

Vokalis Noah, Ariel, menuturkan, nantinya bakal ada kejutan pada video klip Wanitaku.

Sayangnya, Ariel maupun sang sutradara, Sandi Sulaiman, enggan memberikan detail mengenai kejutan yang mereka maksud. Yang pasti, kejutan itu disebut bakal jadi sebuah hal yang spesial dan mengejutkan banyak pihak.

“Hari ini kita lagi bikin video klip lagu Wanitaku, ini first single yang mau keluar nih. Di lagu ini kita pengen orang lain atau penonton punya persepsi sendiri, nah kalau untuk yang lainnya itu nggak boleh ketahuan, soalnya kan ini mau keluar juga, jadi nanti aja,” ucap Ariel saat ditemui di kawasan Pacoran Timur, Jakarta Selatan, dikutip kapanlagi.com, Jakarta Selatan, Jumat (25/7/2019).***