Ini Ungkapan Menag saat Dengar Pendaftar UM PTKIN Meningkat

FOTO KEMENAG 41
Menag, Fachrul Razi, saat melakukan monitoring SSE UM PTKIN yang dilakukan secara daring, di UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten, (Foto: Humas Kemenag).

ZONALITERASI.ID – Jumlah peserta yang mendaftar Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM PTKIN) terus meningkat. Pendaftar UM PTKIN tahun 2018 berjumlah 103.444 orang, tahun 2019 berjumlah 122.981 orang, dan tahun 2020 sebanyak 155.982 orang.

“Kita perlu bersyukur, di tengah pandemi ini, UM PTKIN yang dilakukan secara online tadinya kita membayangkan peminatnya menurun, namun ternyata jauh bertambah dari tahun sebelumnya,” ujar Menteri Agama (Menag), Fachrul Razi, saat melakukan monitoring Sistem Seleksi Elektronik (SSE) UM PTKIN yang dilakukan secara daring, di Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Maulana Hasanuddin Banten, Kamis (6/8/2020).

“Dan lebih senang lagi, yang mendaftar tidak hanya berasal dari lulusan Madrasah Aliyah tapi juga dari sekolah umum dengan jumlah yang hampir seimbang. Kita bisa melihat bahwa PTKIN diminati oleh siswa yang memimpikan masa depan yang lebih baik,” imbuhnya.

Dikatakannya, pelaksanaan UM PTKIN secara online ini merupakan pengalaman pertama karena adanya pandemi covid-19.

“Ada beberapa kendala akan menjadi catatan, dan pandemi covid-19 membawa hikmah besar. Kita dipaksa untuk lebih optimal lagi memanfaatkan teknologi informasi dalam rangka memudahkan urusan dalam dunia pendidikan,” katanya.

Ketua Panitia Nasional SPAN-UM PTKIN, yang juga Rektor UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Prof. Dr. Mahmud, M.Si., mengatakan, pendaftar yang mengikuti ujian masuk PTKIN tahun ini berjumlah 132.929 peserta.

“Tingkat partisipasi hari pertama UM PTKIN dengan SSE tanggal 3 Agustus 2020 mencapai 87,5 persen. Sementara, hari kedua pada 4 Agustus 2020 partisipasinya mencapai 88 persen,” ujar Mahmud.

Tampak hadir selain Rektor UIN Banten Fauzul Iman, Direktur Pendidikan Tinggi Islam Arskal Salim, sejumlah rektor PTKIN, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Banten A. Bazari Syam, dan civitas akademika UIN Banten. (des)***