ZONALITERASI.ID – Kabupaten Pangandaran kembali mendapat penghargaan. Kali ini penghargaan datang dari perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Jawa Barat. Kabupaten Pangandaran ditetapkan sebagai Daerah Tercepat dalam Pendataan Keluarga Tahun 2021 di Provinsi Jawa Barat.
Penghargaan diberikan oleh Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat dan diterima oleh Wakil Bupati (Wabup) Pangandaran H. Ujang Endin Indrawan.
“Alhamdulillah atas capaian yang telah diraih Kabupaten Pangandaran menjadi Kabupaten tercepat se-Jawa Barat yang mencapai target 100 % pendataan keluarga tahun 2021,” ujar Wabup, saat menerima penghargaan, di Pendopo Kabupaten Pangandaran, Kamis (27/5/2021).
“Kami bangga atas partisipasi masyarakat Kabupaten Pangandaran yang telah membantu kinerja luar biasa para kader pendata, petugas lini lapangan, serta Dinas KBP3A Kabupaten Pangandaran yang selalu bersemangat dalam pergerakan pendataan keluarga,” sambungnya.
Wabup berharap agar hasil pendataan ini dapat berguna dalam perencanaan pembangunan.
“Besar harapan kami, basis data keluarga yang dihasilkan dari pendataan keluarga tahun 2021 dapat membantu Pemerintah Daerah Kabupaten Pangandaran dalam merencanakan dan menentukan arah kebijakan program pembangunan keluarga, kependudukan, dan KB di Kabupaten Pangandaran,” harapnya.
Kepala Dinas Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (KBP3A) Kabupaten Pangandaran, Drs. Heri Gustari, M.Si., mengatakan, pendataan keluarga dilaksanakan selama 2 bulan.
“Pendataan keluarga yang dilaksanakan selama 2 bulan dimulai pada bulan April sampai Mei. Kita, Kabupaten pangandaran itu tercepat di Jawa Barat, terus tercepat nasional,” katanya. (des)***