ZONALITERASI.ID – KKN mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Kampus Cibiru di Desa Rancakasumba, Satgas Citarum Harum Sektor 5 Subsektor 1 RT 01/RW 01 Kecamatan Solokan Jeruk, Kabupaten Bandung mengedukasi masyarakat seputar cara mengelola dan membuang limbah dengan baik dan benar.
Edukasi yang dikemas dalam acara seminar ini berlangsung di Bale Desa Rancakasumba, Kamis, 4 Agustus 2022.
Hadir sebagai pembicara Komandan Sektor 5 Citarum Harum Kolonel Arm. Rully Chandrayadi, S.H., M.H. dan dosen PGSD Kampus UPI Cibiru, Yona Wahyuningsih, M.Pd.
Dalam kesempatan itu hadir puluhan warga RT 01/RW 01 Desa Rancakasumba dan peserta KKN UPI Kampus Cibiru yang berasal dari Prodi PGPAUD, PGSD dan Prodi Pendidikan Multimedia.
Dosen Pembimbing Lapangan, Yusuf Tri Herlambang, M.Pd., mengungkapkan, digelarnya seminar ini dilatari pemikiran, masih banyak masyarakat yang belum memahami bagaimana cara untuk mengolah limbah dengan tepat.
Padahal, lanjutnya, limbah memiliki cara pengelolaan dan pengolahan tersendiri.
“Jika melalui pengelolaan yang tidak tepat dapat menimbulkan permasalahan bagi masyarakat dan lingkungan,” katanya.
Ia mengatakan, melalui seminar, masyarakat mendapat edukasi mengenai bahaya limbah yang tak dikelola dengan baik.
Lalu, masyarakat bisa mengetahui penggolongan jenis limbah di lingkungan masyarakat terutama jenis sampah organik, anorganik, dan B3.
Selain itu, masyarakat mendapat edukasi untuk mewujudkan desa layak air dan sanitasi melalui program toilet training.
“Kami berharap seminar ini mampu membangun pemikiran masyarakat untuk menjaga lingkungan dan mampu mencapai tujuan masyarakat sejahtera melalui program SDG’s,” tutur Yusuf.
Diketahui, Desa Rancakasumba yang berpenduduk sekitar 12.000 jiwa dengan total lebih dari 400 kepala keluarga, tergolong desa yang memiliki wilayah luas.
Desa Rancakusumba dilalui oleh aliran sungai Citarum yang dijaga oleh satgas TNI Citarum Harum.
KKN mahasiswa UPI Kampus Cibiru di Desa Rancakasumba, Satgas Citarum Harum Sektor 5 Subsektor 1 RT 01/RW 01 Kecamatan Solokan Jeruk, Kabupaten Bandung berlangsung mulai 11 Juli sampai 10 Agustus 2022. (des)***