Mahasiswa Pascasarjana UIN Bandung Program BIB Kemenag RI LPDP Luncurkan Kelas Menulis

WhatsApp Image 2023 05 26 at 15.59.17
Mahasiswa mahasiswa program penerima BIB Kemenag RI LPDP Angkatan Tahun 2023 mengadakan acara pembukaan Kelas Menulis, Kamis, 25 Mei 2023 (Foto: Humas UIN Bandung).

ZONALITERASI.ID Mahasiswa penerima Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) Kementerian Agama Republik Indonesia Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) Program Studi (Prodi) Pendidikan Agama Islam (PAI) Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung Angkatan Tahun 2023 mengadakan acara pembukaan Kelas Menulis.

Acara ini digelar di Lantai 5 Gedung Pascasrjana Kampus II UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Kamis, 25 Mei 2023.

Rektor UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Prof. Dr. H. Mahmud, M.Si., dideklarasikan sebagai pemimpin “Sekolah Menulis” di UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Sekolah ini dirintis oleh Pusat Penelitian dan Penerbitan (Puslitpen) Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UIN Sunan Gunung Djati Bandung sejak Tahun 2018. Sekolah Menulis kemudian mendirikan Kelas Menulis di tiap Fakultas termasuk di program pascasarjana.

Direktur Program Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Prof. Dr. H. Supiana, M.Ag., mendukung penuh pendirian Kelas Menulis yang diinisiasi oleh mahasiswa BIB Kemenag RI LPDP Prodi PAI Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

“Saya sangat setuju (atas pendirian Kelas Menulis) dan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan berpartisipasi karena telah terlaksana pembukaan kelas Menulis mahasiswa BIB Kemenag RI LPDP Prodi PAI Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung,” ungkap Prof. Supiana, Jumat, 26 Mei 2023.

Ketua Prodi PAI Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Dr. H. Hasan Basri, M.Ag., menyampaikan sambutan sekaligus membuka acara.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini yang berperan mendorong terpenuhinya kewajiban publikasi ilmiah mahasiswa program pascasarjana,” ungkap Hasan, didampingi Sekretaris Prodi PAI Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Dr. Andewi Suhartini, M.Ag..

“Kebijakan telah mengarahkan mahasiswa program magister Pascasarjana untuk mempublikasikan makalah-makalah mata kuliah dalam bentuk artikel di jurnal ilmiah. Juga publikasi artikel di jurnal ilmiah merupakan syarat kelulusan bagi mahasiswa program magister pascasarjana,” lanjutnya.

Menurutnya, mahasiswa program penerima BIB Kemenag RI LPDP merupakan orang-orang pilihan yang datang dari berbagai wilayah di tanah air.

“Orang-orang terpilih ini harus lebih unggul dan produktif yang mampu mempublikasikan artikel ilmiah bukan saja di jurnal terakreditasi nasional, melainkan di jurnal internasional reputasi global,” pungkas Hasan.

Ketua Kelas Mahasiswa BIB Kemenag RI LPDP Prodi PAI Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung Angkatan Tahun 2023, Ahsanur Rifqi, S.Pd.I., menyampaikan maksud pembentukan Kelas Menulis.

“Publikasi artikel di jurnal ilmiah menjadi kebutuhan mendasar bagi mahasiswa program magister di pascasarjana. Oleh karena itu, kami bersepakat mendirikan pusat pengembangan keterampilan penulisan artikel ilmiah bernama Kelas Menulis BIB Kemenag RI LPDP Prodi PAI Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung,” paparnya.

Sementara Founder Kelas Menulis Fakultas Ushuluddin UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Dr. Wahyudin Darmalaksana, M.Ag., yang tampil sebagai motivator, mengatakan, dia bersedia melakukan pendampingan Kelas Menulis ini.

“Dengan catatan berjalan secara intensif, kontinue, dan serius. Kami percaya mahasiswa magister pascasarjana bisa mempersembahkan produktivitas penulisan karya-karya terbaik dalam bentuk publikasi artikel di jurnal ilmiah,” ungkapnya.

Selanjutnya, Kelas Menulis BIB Kemenag RI LPDP Prodi PAI Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung Angkatan Tahun 2023 akan menjalankan kelas intensif setiap hari Kamis. Kelas intensif ini berperan untuk pengembangan keterampilan penulisan artikel yang memenuhi kelayakan publikasi di jurnal ilmiah, baik jurnal nasional maupun jurnal internasional.

Hadir pada acara pembukaan Kelas Menulis ini sebanyak 21 Mahasiswa Program BIB Kemenag RI LPDP Prodi PAI Pascasarjana UIN Sunan Gunung Djati Bandung Angkatan Tahun 2023. Kelas Menulis akan berlangsung reguler di Kampus II UIN Sunan Gunung Djati Bandung Jalan Cimencrang, Kecamatan Gedebage, Kota Bandung. (des)***