ZONALITERASI.ID – Persib resmi memilih Stadion Gelora Bandung Lautan Api, (GBLA) Gedebage, Kota Bandung sebagai home base dalam laga lanjutan Liga 1 2020. Adapun Liga 1 2020 diputuskan akan dimulai pada 1 Oktober sampai 28 Februari 2021.
Keputusan itu disepakati dalam virtual meeting Klub Liga 1 dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB), Jumat (17/7/2020). Virtual meeting ini dihadiri 18 klub peserta Liga 1 2020.
Dikutip dari laman Persib, pertemuaan secara daring ini merupakan tindak lanjut dari Surat Keputusan PSSI tentang kelanjutan kompetisi dalam keadaan luar biasa atau extraordinary competition.
Berikut adalah poin-poin yang dicapai dalam virtual meeting :
1) Liga 1 2020 akan kembali bergulir 1 Oktober 2020 – 28 Februari 2021
2) Klub harus diperkuat minimal dua pemain U-21. Terkait mekanisme akan diberikan secepatnya kepada setiap klub
3) Klub dari luar Pulau Jawa akan berkandang di Pulau Jawa
4) Format kompetisi akan melanjutkan Liga 1 2020
5) Tidak ada degradasi untuk musim ini
6) Lima pergantian pemain untuk setiap tim dalam satu pertandingan
7) Klub melakukan Tes PCR sebelum kompetisi dan rapid tes setiap 14 hari selama kompetisi
8) LIB melakukan rapid tes H-1 matchday.
Nama Stadion yang Dipilih 13 Klub Liga 1 2020:
Stadion Brawijaya
1) Persik Kediri
Stadion Citarum
2) PSIS Semarang
Stadion Gelora Bandung Lautan Api
3) Persib Bandung
Stadion Gelora Bangkalan
4) Madura United
Stadion Kanjuruhan
5) Arema FC
Stadion Maguwoharjo
6) Persiraja Banda Aceh
7) PSS Sleman
8) Borneo FC
Stadion PTIK
9) Bhayangkara FC
Stadion Sultan Agung
10) Persija Jakarta
11) Bali United
12) PSM Makassar
Stadion Surajaya
13) Persela Lamongan. (gib)***