ZONALITERASI.ID – Sebanyak 20 perguruan tinggi negeri (PTN) menerima calon mahasiswa baru terbanyak pada SNMPTN 2021.
Dalam pemeringkatan itu, dua PTN di Jawa Barat, Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) dan Institut Pertanian Bogor (IPB), masuk dalam 20 besar.
UPI berada pada peringkat ke tiga dengan 2.565 pendaftar dan IPB peringkat 16 dengan 1.933 pendaftar.
Sementara itu, beberapa perguruan tinggi berkelas dunia seperti Universitas Indonesia (UI) dan Universitas Airlangga (Unair) malah tidak masuk. Hanya Universitas Gadjah Mada (UGM) yang masuk.
“Minimnya PTN top menerima calon mahasiswa jalur SNMPTN, karena adanya pengetatan dalam seleksi. Masing-masing PTN memiliki standar sendiri. PTN hanya mencari calon mahasiswa yang benar-benar unggul di sekolahnya,” kata Ketua Tim Pelaksana LTMPT, Prof Mohammad Nasih, dalam konferensi pers daring, Senin (22/3/2021).
Diketahui, sebanyak 110.459 siswa dinyatakan lulus seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN) 2021. Mereka diterima di 126 PTN/Politeknik negeri dan 11 perguruan tinggi keagamaan Islam negeri (PTKIN) seluruh Indonesia.
“Siswa yang lulus SNMPTN 2021 merupakan hasil seleksi yang dilakukan masing-masing rektor PTN. Pendaftar total sebanyak 595.093 orang yang berasal dari 17.436 sekolah yang telah melakukan finalisasi di seluruh Indonesia termasuk sekolah RI di luar negeri,” kata Nasih.
Berikut daftar 20 PTN yang menerima calon mahasiswa baru terbanyak:
- Universitas Brawijaya menerima 4.446
- Universitas Negeri Semarang 2.765
- Universitas Pendidikan Indonesia 2.565
- Universitas Negeri Padang 2.456
- Universitas Malikussaleh 2.450
- Universitas Haluoleo 2.348
- Universitas Teknologi Sumatera 2.313
- Universitas Jember 2.272
- Universitas Sumatera Utara 2.131
- Universitas Negeri Malang 2.121
- Universitas Diponegoro 2.106
- Universitas Negeri Makassar 2.091
- Universitas Gadjah Mada 2.069
- Universitas Udayana 2.035
- Universitas Andalas 1.951
- Institut Pertanian Bogor 1.933
- Universitas Syiah Kuala 1.927
- Universitas Riau 1.908
- Universitas Jambi 1.842
- Universitas Tadulako 1.800.
(des)***