Launching Akses untuk Disabilitas, Ketua DPRD Pangandaran: Diatur dalam Perda

maxresdefault 3
Taman Pangandaran Sunset, (Foto: Istimewa).

ZONALITERASI.ID – Ketua DPRD Pangandaran, Asep Noordin, me-launching akses untuk disabilitas di Taman Pangandaran Sunset, Minggu, 28 Agustus 2022.

“Akses untuk disabilitas telah diatur Peraturan Daerah (Perda) Bangunan Gedung. Pada Perda tersebut disarankan agar pembangunan gedung pemerintah maupun swasta di Kabupaten Pangandaran harus merujuk kepada kaum difabel,” kata Asep, saat menyampaikan sambutan.

Menurut Asep, kendati akses untuk disabilitas telah diatur dalam Perda, namun untuk di tempat destinasi itu belum ke arah sana. Padahal, kaum difabel juga ingin menikmati akses umum yang layak.

“Saya berharap Dewan dan Bupati Pangandaran pada tahun 2023 mendorong agar taman yang ada di pantai atau destinasi harus ramah terhadap kaum disabilitas.
Secara jelas, harus memberikan ruang dan ramah terhadap kaum difabel,” ujarnya.

Asep mengungkapkan, ia terinspirasi dari harapan Ketua NPCI Pangandaran yang mengeluhkan taman yang dibangun oleh Pemerintah Daerah tidak memberikan ruang atau akses untuk para difabel.

Untuk itu, lanjutnya, ia menyuarakan aspirasi kaum difabel di DPRD agar akses tersebut dibuat.

“Untuk kantor DPRD dan Kantor Bupati sekarang sudah ada akses untuk para difabel,” pungkas Asep. (des)***