ZONALITERASI.ID – Tim Dosen Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Kampus Cibiru menyelenggarakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) pada guru-guru sekolah dasar (SD) di Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung, Sabtu, 3 September 2022.
Dalam PkM ini, Tim Dosen UPI Kampus Cibiru yang terdiri dari Dr. Dinie Anggraeni Dewi, M.Pd., Prof. Dr. Asep Herry Hernawan, M.Pd., dan Dr. Tita Mulyati, M.Pd., menggelar workshop bertema “Pelatihan Literasi Digital dalam Mengembangkan Media Pembelajaran Digital 3D Object Berbasis Blender & Unity”.
Ketua Tim Dosen UPI Kampus Cibiru, Dinie Anggraeni Dewi, mengungkapkan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan profesionalitas guru khususnya kemampuan literasi digital.
“Ini menjadi kunci utama keberhasilan pembelajaran di era revolusi industri 4.0,” kata Dinie.
Sementara Direktur UPI Kampus Cibiru yang juga tim pengabdian dalam PkM ini, Asep Herry Hernawan, menuturkan, kegiatan ini merupakan salah satu dari manifestasi Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam melaksanakan kewajiban utama untuk melakukan pengabdian kepada masyarakat.
“PkM ini bertujuan untuk menyebarluaskan inovasi ilmu pengetahuan dan teknologi. Kegiatan diharapkan dapat membantu guru dalam meningkatkan kemampuan literasi digital, khususnya dalam mengembangkan media pembelajaran inovatif guna membangun pendidikan bermutu,” terangnya. (des)***